Breaking News
light_mode
Beranda » TNI & Polri » Bhabinkamtibmas Polsek Parungpanjang Sambang Warga Dan Beri Imbauan Kamtibmas Di Desa Cikuda

Bhabinkamtibmas Polsek Parungpanjang Sambang Warga Dan Beri Imbauan Kamtibmas Di Desa Cikuda

  • account_circle Rls/Red
  • calendar_month Sab, 24 Mei 2025
  • visibility 48

Tegarnews.co.id-Bogor| Dalam upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Cikuda Polsek Parungpanjang, Aiptu Soma, melaksanakan kegiatan sambang ke rumah-rumah warga di wilayah binaannya, Jumat (23/5/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari rutinitas Bhabinkamtibmas dalam rangka menjalin komunikasi yang baik antara aparat kepolisian dengan masyarakat. Sambang ini dilakukan di beberapa titik di Desa Cikuda, Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor.

Aiptu Soma menyampaikan imbauan kamtibmas kepada warga agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, tidak mudah terprovokasi isu-isu yang belum jelas kebenarannya, serta selalu waspada terhadap tindak kriminalitas yang dapat mengganggu stabilitas lingkungan.

Ia juga mengingatkan kepada warga untuk tidak ragu melapor apabila menemukan adanya kejadian mencurigakan maupun pelanggaran hukum. “Silakan laporkan ke Polsek Parungpanjang apabila ada hal-hal yang mencurigakan atau kejadian menonjol,” ujar Aiptu Soma dalam pertemuan dengan para ketua RT dan tokoh masyarakat setempat.

Kapolsek Parungpanjang, Kompol D.R. Suharto, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan sambang ini merupakan implementasi langsung dari arahan Kapolres Bogor, AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K., M.H., yang menekankan pentingnya kehadiran Polri di tengah masyarakat sebagai bentuk pelayanan dan perlindungan.

“Dengan menjalin kedekatan dengan masyarakat, Polri bisa lebih cepat merespons berbagai permasalahan di lingkungan warga serta mendorong terciptanya situasi yang aman dan kondusif,” jelas Kompol Suharto.

Di sisi lain, Plt Kasi Humas Polres Bogor, Ipda Yulista Mega Stefani, S.H., mengimbau masyarakat untuk tidak terpengaruh oleh iming-iming pekerjaan bergaji besar tanpa prosedur hukum yang sah. Ia mengingatkan bahwa modus tersebut sering kali berujung pada tindak pidana perdagangan orang (TPPO).

“Jika menemukan indikasi perekrutan tenaga kerja ilegal atau tindakan kriminal lainnya, segera laporkan melalui Call Center Polri 110 atau nomor pengaduan Polres Bogor di 0812 1280 5587. Layanan ini aktif 24 jam,” tegas Ipda Yulista.

Kegiatan sambang ini tidak hanya bertujuan meningkatkan keamanan, tetapi juga sebagai sarana membangun kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri. Melalui pendekatan humanis dan dialogis, Bhabinkamtibmas berharap warga lebih proaktif menjaga lingkungan dan bersinergi dengan aparat keamanan.

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Polsek Dramaga Polres Bogor Sambang Warga Beri Himbauan Ajak Haga Kondusifitas Cegah Gangguan Kamtibmas

    • calendar_month Ming, 4 Mei 2025
    • account_circle Rls/Red
    • visibility 73
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Polres Bogor| Dalam rangka menjaga sinergitas dengan Warga, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Ciherang Aipda Didin Suryadin melaksanakan kegiatan sambang kamtibmas dan silaturahmi ke Warga Bapak Andi Kp Ciherang Kramat Rt.03/05 Desa Ciberang Kec Dramaga Kab Bogor. Minggu, (04/05/2025) Kegiatan silaturahmi Warga Desa binaan yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas selain untuk menjaga silaturahmi dengan tokoh agama,tokoh masyarakat […]

  • Tim Kuasa Hukum Warga Dusun Bakom Minta Polisi Proses Cepat dan Presisi! Kasus Limbah Disposal Proyek Lingkar Utara Jatigede

    • calendar_month Kam, 8 Mei 2025
    • account_circle Tim/Red
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Sumedang| Menindaklanjuti berita sebelumnya yang sempat viral, terkait semrawutnya proyek jalan Lingkar Utara Jatigede, lantaran limbah disposal yang tak diduga tidak memiliki ijin UKL dan UPL. Selain itu, akibat kelalaian PT. Haka Putera atas limbah disposal yang tidak dibuang itu membanjiri dan merusak rumah warga sedikitnya 2 rukun tetangga (-+ 38 Kepala Keluarga) di Dusun […]

  • Sambang Dialogis Bhabinkamtibmas Desa Tugu Utara, Berikan Himbauan Kamtibmas Kepada Warga

    • calendar_month Kam, 17 Jul 2025
    • account_circle Rls/Red
    • visibility 52
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id–Bogor| Dalam rangka memperkuat hubungan kemitraan antara Polri dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Tugu Utara Polsek Cisarua, Polres Bogor, Aipda Edy Syahputra, melaksanakan kegiatan sambang dialogis dengan Ketua RT dan RW di Kampung Sampay, RT 02/03, Desa Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, pada Rabu (16/07/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi sekaligus memberikan imbauan kamtibmas […]

  • Bhabinkamtibmas Polsek Ciawi Sambangi Warga Desa Banjarwangi, Sampaikan Pesan Kamtibmas Dan Imbauan Waspada TPPO

    • calendar_month Kam, 29 Mei 2025
    • account_circle Rls/Red
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Ciawi, Bogor| Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Ciawi Polres Bogor Polda Jabar, BRIPKA Alfian Wijaya, melaksanakan kegiatan sambang ke warga Kampung Gugunung RT 003 RW 003, Desa Banjarwangi, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, pada Rabu (28/05/2025) pukul 11.30 WIB. Kegiatan tersebut merupakan bentuk nyata dari arahan Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu […]

  • Kapolres Bogor Terima Brevet Kehormatan “Setia Waspada” dari Paspampres

    • calendar_month Jum, 13 Jun 2025
    • account_circle Rls/Red
    • visibility 47
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Bogor, 13 Juni 2025| Kapolres Bogor, AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K., M.H., menerima Brevet Kehormatan “Setia Waspada” dari Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan loyalitas dalam mendukung tugas-tugas pengamanan VVIP di wilayah Kabupaten Bogor. Upacara penganugerahan berlangsung pada Jumat, 13 Juni 2025, di Gedung Pelangi, Markas Komando Paspampres, Jakarta. Brevet […]

  • Program Doktor Hukum Universitas Jayabaya Jadi Pilar Diplomasi Akademik

    • calendar_month Ming, 28 Sep 2025
    • account_circle Rls/Red
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Jakarta, 28 September 2025| Bangkok – Universitas Jayabaya melalui Program Studi Doktor Ilmu Hukum Pascasarjana menargetkan pencapaian akreditasi internasional. Langkah ini ditegaskan Ketua Program Studi, Prof. Abdul Latif, SH., M.Hum, saat membuka Seminar Internasional hasil kolaborasi Universitas Jayabaya dengan Rajamanggala University of Technology Krungthep, Thailand, yang berlangsung pada 26–28 September 2025. Prof. Latif menjelaskan, persiapan […]

expand_less