Breaking News
light_mode
Beranda » TNI & Polri » Polsek Megamendung Tingkatkan Sinergitas TNI-Polri, Laksanakan Pengamanan Gereja GPIB Nehemia

Polsek Megamendung Tingkatkan Sinergitas TNI-Polri, Laksanakan Pengamanan Gereja GPIB Nehemia

  • account_circle Rls/Red
  • calendar_month Ming, 1 Jun 2025
  • visibility 22

Tegarnews.co.id–Bogor| Upaya menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif terus dilakukan oleh Polsek Megamendung, Polres Bogor. Salah satunya melalui pengamanan ibadah rutin di Gereja GPIB Nehemia yang berlokasi di Kampung Cibogo II, RT 03/05, Desa Cipayung, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Minggu (01/06/2025).

Pengamanan tersebut dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Cipayung, Aipda Agus S., bersama Babinsa Peltu WS. Budi. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman bagi sekitar 60 jemaat yang hadir dalam ibadah yang dipimpin oleh Pendeta Liat Sihotang, M.Si.

Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Megamendung AKP Yulita Heriyanti, S.H., M.H., menyampaikan bahwa pengamanan tempat ibadah menjadi salah satu prioritas dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukum Polres Bogor.

“Bhabinkamtibmas kami tekankan untuk selalu hadir dalam setiap kegiatan masyarakat, termasuk pengamanan ibadah gereja, guna memastikan situasi tetap aman dan kondusif,” jelas AKP Yulita Heriyanti, S.H., M.H.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas dan Babinsa juga berdialog dengan petugas gereja dan petugas parkir, menyampaikan pesan kamtibmas agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap kemungkinan gangguan keamanan di sekitar lingkungan gereja.

“Kami mengimbau agar setiap petugas gereja selalu berkoordinasi dengan pihak Kepolisian apabila menemukan hal yang mencurigakan atau terjadi kejadian menonjol,” ujar Aipda Agus S.

Kegiatan pengamanan gereja ini menjadi salah satu wujud nyata sinergitas TNI-Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Dengan kegiatan rutin seperti ini, diharapkan suasana ibadah umat Kristiani dapat berlangsung dengan lancar, aman, dan penuh kekhidmatan.

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolsek Dramaga Laksanakan Kegiatan Tasyakuran Dan Santunan Anak Yatim Dalam Rangka HUT BHAYANGKARA Ke 79, Undang Forkompicam Kec Dramaga Tingkatkan Sinergitas

    • calendar_month Kam, 26 Jun 2025
    • account_circle Rls/Red
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Bogor|Kapolsek Dramaga IPTU DESI TRIANA, S.H M.H, Melaksanakan Kegiatan Tasyakuran Dan Santunan Anak Yatim Dalam Rangka HUT BHAYANGKARA KE 79, Undang Forkompicam Kecamatan Dramaga Tingkatkan Sinergitas, Dalam Kinerja Kepolisian Pelayanan Polri Hadir Untuk Masyarakat, (26/06). Sesuai arahan Bapak Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K.,M.H melalui Kapolsek Dramaga Iptu Desi Triana SH, MH dan […]

  • Bhabinkamtibmas Polsek Parung Jalin Kedekatan Dengan Masyarakat Desa Binaan

    • calendar_month Sel, 3 Jun 2025
    • account_circle Rls/Red
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Bogor| Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas), Bhabinkamtibmas Polsek Parung Polres Bogor, Aiptu Sutopo, secara aktif menjalin komunikasi dengan masyarakat desa binaan di wilayah hukumnya. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Senin (02/06/2025) di Desa binaannya. Dalam kunjungan yang dilakukan, Bhabinkamtibmas Aiptu Sutopo melaksanakan silaturahmi melalui kegiatan anjangsana kepada warga binaan. Kegiatan ini merupakan bagian […]

  • Polsek Ciomas Gelar Operasi Premanisme, Amankan Seorang “Pak Ogah

    • calendar_month Kam, 8 Mei 2025
    • account_circle Rls/Red
    • visibility 60
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Polres Bogor| Dalam upaya menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat, Polsek Ciomas menggelar operasi premanisme pada Kamis (08/05/2025) pagi di wilayah hukumnya. Operasi dimulai sekitar pukul 10.00 WIB dan melibatkan tiga personel dari Unit Reskrim, yakni IPDA Hadi Purnomo selaku Panit Reskrim, BRIPKA Syarief Maher, dan BRIPKA M. Berry Agustri. Dalam operasi tersebut, petugas berhasil mengamankan […]

  • Bhabinkamtibmas Polsek Parungpanjang Polres Bogor Aktif Bangun Kedekatan Dengan Warga Di Desa Dago

    • calendar_month Sab, 7 Jun 2025
    • account_circle Rls/Red
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Bogor| Dalam upaya memperkuat hubungan antara Polri dengan masyarakat serta menciptakan situasi keamanan yang kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Parungpanjang Polres Bogor, Bripka Afrian Eko Susanto, aktif melakukan kegiatan sambang ke Desa Dago, Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor, Jumat (06/06/2025). Kegiatan ini menjadi bentuk nyata pelayanan prima Polri kepada masyarakat. Dalam kunjungannya, Bripka Afrian Eko Susanto mendengarkan langsung […]

  • Intelijen Terpecah? Ponto: Salah Besar! BIN dan BAIS Punya Fungsi Sendiri

    • calendar_month Sen, 12 Mei 2025
    • account_circle Tim/Red
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Jakarta| Di tengah meningkatnya kompleksitas politik Nasional, mantan Kepala Badan Intelijen Strategis (BAIS) TNI periode 2011–2013, Laksamana Muda TNI (Purn) Soleman B. Ponto, meluruskan anggapan yang menurutnya keliru dan menyesatkan terkait dugaan dualisme intelijen antara BIN dan BAIS. Menurut Ponto, pemisahan kewenangan antara lembaga intelijen Negara bukanlah bentuk konflik, melainkan justru memperkuat sistem melalui pembagian […]

  • Audiensi Wali Kota Bekasi, Menteri Nusron Tekankan Kerja Sama untuk Percepat Sertipikasi Aset Pemkot

    • calendar_month Kam, 26 Jun 2025
    • account_circle Rls/Red
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-JakartaI Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid, menerima audiensi Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto Tjahyono bersama jajarannya pada Selasa (24/06/2025). Dalam pertemuan ini, Menteri Nusron menekankan bahwa percepatan sertipikasi aset milik Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi dapat terlaksana bila terjalin kerja sama aktif dari kedua pihak. “Pemkot Bekasi mohon dilengkapi surat-suratnya […]

expand_less