Breaking News
light_mode
Beranda » TNI & Polri » Sinergitas TNI-POLRI, Bhabinkamtibmas Polsek Parungpanjang Bersama Babinsa Sambangi Warga Desa Cikuda

Sinergitas TNI-POLRI, Bhabinkamtibmas Polsek Parungpanjang Bersama Babinsa Sambangi Warga Desa Cikuda

  • account_circle Rls/Red
  • calendar_month Jum, 11 Jul 2025
  • visibility 12

Tegarnews.co..id-Bogor| Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Parungpanjang, Kabupaten Bogor, Bhabinkamtibmas Desa Cikuda Aiptu Soma bersama Babinsa Serda Kristiono Sasongko melaksanakan kegiatan sambang dan dialogis kepada warga. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis (10/07/2025) sebagai bagian dari wujud nyata sinergitas TNI-POLRI dalam membina masyarakat.

Kegiatan sambang tersebut bertujuan untuk mempererat silaturahmi dengan warga binaan sekaligus menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas secara langsung. Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Soma mengajak warga untuk turut serta menjaga keamanan lingkungan serta tidak segan melaporkan segala bentuk potensi gangguan Kamtibmas kepada pihak Kepolisian maupun perangkat desa setempat.

Sebagai bentuk pelaksanaan instruksi dari Kapolsek Parungpanjang Kompol D.R. Suharto, S.H., M.H., kegiatan sambang ini merupakan tindak lanjut dari arahan Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K., M.H., yang menekankan pentingnya kehadiran aparat negara dalam upaya menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, khususnya di wilayah pedesaan.

Selain menyampaikan imbauan kamtibmas, Bhabinkamtibmas juga menekankan agar masyarakat mematuhi aturan hukum yang berlaku, tidak mudah terpancing isu provokatif, serta membangun kesadaran kolektif dalam menjaga keamanan lingkungan masing-masing. Ia juga mengingatkan warga untuk segera menginformasikan kepada pihak kepolisian apabila mengetahui kejadian menonjol di sekitar mereka.

Kegiatan ini turut melibatkan tokoh masyarakat dan para ketua lingkungan di wilayah Desa Cikuda. Kolaborasi aktif antara masyarakat dengan aparat keamanan diyakini mampu memperkuat sistem deteksi dini dan mencegah potensi gangguan Kamtibmas sejak dini.

Di tempat terpisah, Kasi Humas Polres Bogor Ipda Yulista Mega Stefani, S.H. mengingatkan masyarakat untuk tidak mudah tergiur tawaran pekerjaan ilegal yang menjanjikan gaji besar namun tidak memiliki dasar hukum yang jelas. Modus ini sering kali berujung pada tindak pidana perdagangan orang (TPPO) yang merugikan korban secara fisik maupun psikis.

“Jika masyarakat menemukan adanya perekrutan tenaga kerja ilegal, tindakan kriminalitas, atau gangguan Kamtibmas lainnya, segera laporkan melalui Call Center Polri 110 atau melalui nomor pengaduan resmi Polres Bogor di 0812 1280 5587. Operator kami siap melayani 24 jam,” tegas Ipda Yulista.

Melalui kegiatan sambang ini, diharapkan kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa mampu memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, sekaligus memperkuat kepercayaan warga terhadap TNI dan Polri sebagai pelindung dan pengayom masyarakat.

Polsek Parungpanjang akan terus berkomitmen menjalankan kegiatan preventif secara berkelanjutan guna menjaga stabilitas keamanan wilayah hukum Polres Bogor.[*]

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • JPU Abaikan Azas Legalitas yang Disampaikan Saksi A De Charge, Melempar Seluruh Tanggung Jawab Kepada Hakim

    • calendar_month Kam, 15 Mei 2025
    • account_circle Tim/Red
    • visibility 66
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Rangkasbitung, Banten| (GMOCT). Sidang kasus penambang liar di Pengadilan Negeri (PN) Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten, memasuki babak baru yang penuh kontroversi. Keterangan Margoyuwono, Ketua Umum Kumpulan Organ Rakyat Indonesia (KPORI), sebagai saksi a de charge yang menekankan azas legalitas dan mengacu pada surat Ketua Mahkamah Agung serta UUD 1945, diabaikan Jaksa Penuntut Umum (JPU). Informasi […]

  • STOP Press..!!!

    • calendar_month Sab, 10 Mei 2025
    • account_circle Pimpinan Redaksi
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Bogor 10 Mai 2025| Pemberitahuan Bahwa Nama di Bawah Ini: Nama : Dani Jabata: Wartawan Wilayah: DKI Jakarta Domisilih: Jakarta Kami Selaku Redaksi Media Tegarnews.co.id kini sudah Menyatakan Bahwa Saudara Dani terhitung tanggal 10 Mai 2025 Bukan lagi sebagai anggota/ wartawan kami (tegarnews). Karena yang bersangkutan tdlah mengundurkan diri tanpa alasan. Kepada Instansi pemerintah TNI […]

  • Luapan Kali Ciliwung Rendam Kebon Pala, Dit Samapta Polda Metro Jaya Laksanakan Patroli dan Evakuasi Warga

    • calendar_month Ming, 6 Jul 2025
    • account_circle Rls/M.Ifsudar
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Jakarta| Banjir kembali merendam wilayah Kebon Pala, Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Minggu pagi (6/7/2025), akibat luapan Kali Ciliwung yang membawa kiriman air dari wilayah hulu Bogor. Menyikapi situasi ini, Direktorat Samapta Polda Metro Jaya langsung mengerahkan personel untuk melaksanakan patroli siaga banjir dan membantu proses evakuasi warga terdampak. Kegiatan patroli dimulai sejak […]

  • Sinergitas TNI-Polri: Bhabinkamtibmas dan Babinsa Sambangi Warga Parungpanjang, Berikan Imbauan Kamtibmas

    • calendar_month Sab, 28 Jun 2025
    • account_circle Rls/Red
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id-Bogor| Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Desa Parungpanjang Polsek Parungpanjang Polres Bogor, Bripka Yanto Suryanto, bersama Babinsa Koramil Parungpanjang Serda Kusnadi, melaksanakan kegiatan sambang dan dialogis kepada warga binaan. Kegiatan ini berlangsung di wilayah Desa Parungpanjang, Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor, pada Jumat (27/6/2025). Kegiatan sambang tersebut merupakan wujud nyata sinergitas […]

  • Polsek Kedung Waringin Aktif Salurkan Bantuan di Jumat Berkah untuk Warga Sakit dan Kurang Mampu

    • calendar_month Jum, 30 Mei 2025
    • account_circle Husen
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Tegarnews.co.id – Bekasi– Polsek Kedung Waringin, Polres Metro Bekasi, terus menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat. Dalam kegiatan rutin bertajuk Jumat Berkah, Kapolsek Kedung Waringin AKP Aliyani, S.H. bersama empat personel turun langsung menyalurkan bantuan sembako kepada warga yang sedang sakit dan membutuhkan. Jum’at. (30/05/2025)   Petugas menyambangi tiga warga yang tengah menderita sakit stroke di Kampung […]

  • Pelindo Regional 1 Malahayati Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis untuk Lansia

    • calendar_month Jum, 30 Mei 2025
    • account_circle Pelindo
    • visibility 25
    • 0Komentar

      Tegarnews.co.id – Banda Aceh| 29 Mei 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Lansia Nasional yang jatuh pada 29 Mei, PT Pelindo Regional 1 Malahayati menggelar program pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat lanjut usia (lansia) di sekitar Pelabuhan Malahayati, Krueng Raya. Kegiatan ini merupakan bagian dari program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) yang sejalan dengan […]

expand_less